Strategi Transfer Barcelona Di Masa Krisis,Boyong Pemain Berkualitas & Murah Meriah

 

Strategi Transfer Barcelona Di Masa Krisis,Boyong Pemain Berkualitas & Murah Meriah

PALAPA POKER – Barcelona sedang melalui masa sulit secara finansial, tetapi mereka terdorong untuk memperkuat skuad mereka dengan rekrutan berkualitas untuk bersaing memperebutkan semua trofi musim depan.

Presiden anyar klub Joan Laporta telah menjanjikan proyek baru yang menarik kepada para fans, yang diharapkan akan dipimpin oleh kontrak baru Lionel Messi, yang kontraknya saat ini akan berakhir musim panas ini.

Untuk meyakinkan top skor sepanjang masa klub itu agar tetap bertahan di Camp Nou untuk musim-musim mendatang, klub harus melakukan beberapa langkah cerdas di jendela transfer musim panas ini tanpa mengeluarkan banyak uang.

BACA JUGA : MANCHESTER CITY KALAH DI FINAL LIGA CHAMPIONS, CAPELLO: GUARDIOLA SALAH STRATEGI

Terlepas dari situasi keuangan mereka, Barcelona berkomitmen penuh untuk memperkuat tim untuk musim depan dan caranya dengan mendatangkan para pemain berkualitas dengan harga murah meriah.

Sergio Aguero ( Manchester City )

Positif Covid-19, Sergio Aguero Absen 10 Hari - Olahraga |

Dalam beberapa jam sebelumnya, Sergio Aguero telah resmi di umumkan sebagai pemain baru Barcelona dengan kontrak dua tahun usai kedatangannya secar bebas transfer dari Manchester City.

Raksasa Catalan menyelesaikan transfer ini dengan biaya murah karena hanya perlu membayar Rp 174 pada gaji penyerang 32 tahun itu tanpa harus membayar biaya transfer kepada Manchester City.

Selain itu transfer Sergio Aguero juga memang dibutuhkan karena Martin Braithwaite adalah satu-satunya striker no 9 murni yang di miliki Barcelona saat ini.

Eric Garcia ( Manchester City )

Barcelona want to sign Eric Garcia from Manchester City - report - Eurosport

Bek tengah Manchester City juga diharapkan bergabung dengan Barcelona dengan status bebas transfer saat Pep Guardiola juga sudah pernah mengkonfirmasi kembalinya Eric Garcia ke Catalan diakhir musim ini.

Kepindahannya belum di umumkan secara resmi karena klub sedang menunggu Sky Blues untuk memainkan final Liga Champions dan kini setelah berakhirnya musim 2020/21,diharapkan kedatangan Eric Garcia akan segera diumumkan pihak Barcelona.

Georginio Wijnaldum ( liverpool )

Georginio Wijnaldum admits he 'cannot deny' Barcelona contact

Gelandang Belanda tersebut telah mengucapkan selamat tinggal kepada Liverpool dan agentnya mengadakan pertemuan dengan Barcelona pekan lalu untuk menyelesaikan kepindahannya ke Camp Nou secara bebas transfer.

Banyak yang percaya bahwa kepindahannya dapat dikaitkan dengan masa depan Ronald Koeman,tetapi tampaknya tidak demikian. Jika Barcelona masih berminat bahkan ketika bos Belanda itu pergi, Georginio Wijnaldum tetap akan pindah ke raksasa Catalan musim panas ini.

Emerson Royal ( Real Betis )

Report: Barcelona make U-turn on £21.5m Arsenal and Unai Emery target

Barcelona dapat merekrut bek kanan Real Betis dengan membayar setengah kepemilikan senilai Rp 157 M dan mereka diharapkan melakukannya musim panas ini. Klub Catalan telah menjadi pemilik bersama Emerson dengan Real Betis sejak januari 2019.

Tapi Barcelona juga bisa memilih opsi untuk menerima bayaran Rp 15 M dari Betis agar klub peringkat keenam La Liga itu bisa menjual Emerson Royal ke Inter Milan dengan status hak penuh atas pemain.

Bek Tengah lain

Barcelona sedang mengupayakan perekrutan bek tengah anyar lainnya karena buruknya kinerja lini pertahanan mereka musim ini yang berakibatan besar pada beberapa hasil yang mengecewakan dan membuat mereka gagal memenangi trofi La Liga Musim ini.

Matthijs de Light merupakan target transfer mereka dan Barcelona dapat memfokuskan dana transfer dana mereka yang terbatas untuk satu pemain milik Juventus ini.

Raksasa Catalan juga mungkin akan menawarkan kesepakatan pertukaran pemain plus uang tunai untuk memboyong Bek Belanda itu itu, suatu kesepatakan yang tampaknya tak akan menarik bagi The Old lady untuk melepas bek masa depan mereka.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar