Prediksi Manchester City Vs Arsenal di Liga Inggris Malam Ini

 

Prediksi Manchester City Vs Arsenal di Liga Inggris Malam Ini


Prediksi Manchester City Vs Arsenal di Liga Inggris Malam Ini

Agent Kartu – laga Manchester City vs Arsenal akan memanaskan pekan ketiga Liga Inggris pada malam ini, Sabtu 28 Agustus 2021.City yang merupakan juara bertahan masih akan tampil tanpa kekuatan terbaiknya menghadapi Arsenal yang tengah mencari point pertama musim ini.

Manchester City memulai musim ini dengan hasil kurang baik.Mereka sempat di kalahkan Tottenham Hotspur 0-1 pada laga pembuka dua pekan lalu.Akan tetapi anak asuh Pep Guardiola mampu bangkit pada laga kedua.Mereka menggasak tim promosi Norwich City 5-0.

BACA JUGA : 5 Film Horor Seram di Netflix,Ada dari Kisah Nyata!

Sementara Arsenal belum mendapatkan satu angka pun.Mereka dibungkam tim promosi Brentford rival sekota Chelsea dengan skor sama 0-2 pada dua laga awal liga Inggris.

Anak asuh Mikel Arteta bangkit pada Kamis kemarin dengan membungkam tim divisi Championship,West Brom, 6-0 pada laga Carabao Cup.

Pemain Manchester City Oleksandr Zinchenko, membayangi gelandang Arsenal Martin Odegaard dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 21 Februari 2021. Pool via REUTERS/Shaun Botterill

Arsenal memang lebih unggul dari Manchester City jika melihat total rekor pertemuan kedua tim.Dari 48 laga di Liga Inggris, The Gunners berhasil meraih 23 kemenangan sementara Manchester City hanya 15 kemenangan,10 laga lainnya berakhir imbang.

Akan tetapi pasukan meriam london tak pernah meraih kemenangan dalam lima musim terakhir dari Manchester City di ajang Liga Inggris.Perolehan terbaik mereka adalah bermain imbang 2-2 pada pertemuan kedua musim 2016-2017.

Secara statistik, Manchester City juga berhasil mencetak 23 gol ke gawang Arsenal dalam lima musim terakhir dan hanya kebobolan lima gol saja.

Dalam lima musim tersebut, Arsenal praktis hanya pernah dua kali menang dari Manchester City, keduanya pada semifinal Piala FA.

Pada laga malam nanti Manchester City juga disebut masih belum akan menurunkan kekuatan terbaiknya.Phil Foden dan Kevin De Bryune dipastikan masih absen.

Foden masih belum bisa tampil setelah mengalami cedera pada Euro 2020 bersama Timnas Inggris. De Bruyne juga disebut saat membela Timnas Belgia pada ajang tersebut, akan tetapi dia sempat bermain selama 11 menit pada laga kontrak Tottenham dan kembali absen pada laga kontra Norwich City.

Tanpa De Bruyne,peran pengatur serangan Manchester City tampaknya akan di embang oleh Bernardo Silva.Sementara posisi Foden di sisi kiri bisa diisi oleh Jack Grealish atau Raheem Sterling.

Sementara Mikel Arteta diprediksi akan menurunkan susunan pemain yang sama seperti laga kontra West Brom kamis kemarin.Penjaga gawang Aaron Ramsdale dan Martin odegaard yang baru bergabung di prediksi akan bermain sejak awal.

Akan tetapi bek anyar mereka Ben white diprediksi masih akan duduk dibangku cadangan.

Arteta juga masih akan kehilangan Thomas Partey yang mengalami cedera.Gabriel magalhaes yang baru pulih dari cedera juga diprediksi masih akan absen dan artinya duet pablo Mari-Ro Holding masih akan menjadi tumpuan di jantung pertahanan Arsenal.

Kabar baik bagi Arsenal adalah karena pemain sayap Bukayo Saka dipastikan bisa bermain.Saka sempat mengalami cedera pada laga kontra West Brom kamis kemarin.

Berikut Prediksi Susunan Pemain Laga Manchester City Vs Arsenal :

Manchester City (4-3-3)
Ederson,Walker,Dias,Laporte,Cancelo,Rodri,Silva,Grealish,Mahrez,jesus,Sterling

Arsenal (4-2-3-1) Ramsdale,Cedric,Holding,Mari,Tierney,Xhaka,lokonga,saka,Odegaard,smith Rowe,Aubameyang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar