5 Pemain Termahal Yang Dijual FC Porto Ke Klub Premier League

 

5 Pemain Termahal Yang Dijual FC Porto Ke Klub Premier League

VIP BANDAR Q – FC Porto bisa dikatakan kerap memiliki talenta-talenta muda berbakat setiap tahunnya. Klub asal Portugal ini baru saja melepas gelandang muda mereka ke Klub Premier League. Arsenal yaitu Fabio Vieira.

Performa apiknya bersama FC Porto membuat Arsenal kepincut. Alhasil, pemain yang baru berusia 22 tahun ini didatangkan ke Emirates Stadium oleh Mikel Arteta.

Dalam sejarahnya, Porto cukup banyak menjual pemainnya ke Premier League dengan harga yang tinggi. Berikut lima pemain termahal yang dijual Porto ke klub Premier League.

BACA JUGA : 3 Pemain Abroad Yang Pulang Ke Liga 1, Egy Maulana Menyusul?

Luiz Diaz

Luiz Diaz merupakan penjualan termhal kedua speanjang sejarah FC Porto. Namun, ia adalah pemain termahal yang dijual Porto ke Premier League. liverpool yang berhasil mendapat jasa pemain asal Kolombia tersebut pada musim dingin 2022 lalu.

Pemain yang berposisi sebagai winger ini ditebus The Reds dengan biaya 52 juta euro atau stara dengan Rp816 miliar.

Bersama Porto, ia mampu menorehkan 41 gol dan 19 assist dalam 125 pertandingan.Tak heran jika Liverpool rela mengeluarkan dana besar untuk mendatangkan Diaz.

Eliaquim Mangala

Pada musim 2014, Manchester City berhasil mendapat tanda tangan pemain asal Prancis inim Eliaquim Mangala didatangkan The Cityzens denga harga mencapai 50 juta euro atau setara dengan Rp 782 Miliar.

Selama berseragam Porto, Mangala mampu membukukan 13 gol dan 3 assists dalam 95 pertandingan.Sayangnya bersama City pemain yang berposisi bek tengah ini hanya menjadi bek pelapis. Ia hanya mampu mencatatkan 79 penampilan bersama City.

Fabio Silva

Fabio Silva merupakan jebolan akademi Porto. Penyerang asal Portugal ini berhasil promosi ke tim senior pada musim 2019. Silva hanya perlu semusim untuk membuatnya dilirik oleh klub Premier League. Silva akhirnya diboyong Wolves dengan harga 44 juta euro alias Rp 695 miliar.\

Angka tersebut termasuk tinggi mengingat saat itu Silva masih berusia 18 tahun. Didatangkan dengan ekspetasi yang besar, Silva justru tak tampil baik bersama Wolves. Musim ini sendiri, ia hanya bermain 22 penampilan dan tanpa kontribusi mencetak gol di Premier League.

Fabio Vieira

Sama seperti Fabio Silva, Fabio Vieira merupakan pemain yang berasal dari akademi FC Porto. rekan senegaranya Fabio Silva ini tampil di tim senior sejak musim 2022 lalu. Berposisi sebgai gelandang. Vieira mampu tampil apik bersama FC Porto.

Musim ini sendiri, ia berhasil emncatatkan 7 gol dan 16 assist dalam 39 pertandingan di semua kompetisi bersama Porto. Performa apiknya membuat Arsenal rela mengeluarkan dana sebesar 39 juta euro atau senilai Rp608 miliar. Ia akan bergabung The Gunners musim depan.

Anderson

Jauh dari nama-nama di atas, Anderson pernah menjadi penjualan termahal FC Porto ke Premier League. Hal itu terjadi ketika pemain asal Brasil itu berhasil diboyong ke Manchester United pada musim 2007.Angka transfernya mencapai 35 juta euro atau setara dengan Rp 547 miliar.

Bersama Porto,Anderson hanya mampu mencatatkan 3 gol dan 5 assist dalam 23 penampilan. Namun, Anderson bisa dibilang berada dipuncak karier ketika telah bergabung Manchester United. Ia mampu meraih sejumlah trofi bergengsi bersama Setan Merah.

Dengan biaya yang cukup besar, Fabio Vieira tentu akan dibebani ekspetasi yang besar oleh penggemar Arsenal. mampukan ia tampil impresif dibawah asuhan Mikel Arteta dan merahih torfi bersama Arsenal musim depan?


Tidak ada komentar:

Posting Komentar